Sabtu, 26 April 2025
Detail Berita Kembali
Berita

Hangatnya Kebersamaan, Halal Bihalal DPMPTSP Surabaya Penuh Canda dan Ceria

post-img

DPMPTSP Kota Surabaya - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Surabaya menggelar acara halal bihalal yang dihadiri seluruh staf dan karyawan DPMPTSP, DWP, serta Perangkat Daerah (PD) teknis. Kegiatan tersebut berlangsung pada pukul 15.00 WIB di Hall Lantai 4 Gedung Siola, Surabaya. Momen ini dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi dan mempererat kebersamaan antar karyawan dalam merayakan Idul Fitri. Suasana hangat dan penuh kekeluargaan menyelimuti jalannya acara sejak awal hingga akhir. Seluruh peserta hadir dengan antusias, menciptakan nuansa yang akrab dan menyenangkan.

Acara diawali dengan tradisi salam-salaman sebagai simbol saling memaafkan dan mempererat hubungan antar karyawan. Tidak hanya itu, pembagian doorprize juga menarik perhatian seluruh peserta yang hadir. Pembagian hadiah tersebut disambut meriah dan menjadi salah satu bagian paling dinanti dalam rangkaian kegiatan. Beragam hadiah turut menambah semangat serta keceriaan para karyawan yang hadir. Acara ini menjadi ruang positif untuk memperkuat hubungan kerja antar bidang dalam suasana yang lebih santai dan menyenangkan.

Melalui halal bihalal ini, DPMPTSP Kota Surabaya ingin menumbuhkan semangat kebersamaan dan kekompakan dalam lingkungan kerja. Hubungan yang harmonis antar karyawan diharapkan terus terjaga dan berdampak positif pada suasana kerja sehari-hari. Kehadiran para karyawan dari berbagai bidang menunjukkan semangat solidaritas dan kekeluargaan yang kuat. Halal Bihalal ini pun menjadi penutup manis rangkaian perayaan Idul Fitri di lingkungan DPMPTSP Kota Surabaya.

About Us

The argument in favor of using filler text goes something like this: If you use arey real content in the Consulting Process anytime you reachtent.

Instagram

Cart